post image
KOMENTAR
Senin (20/6), sekira pukul 09.30 WIB, warga Kelurahan Nangka, Kecamatan Binjai Utara, melakukan aksi unjukrasa damai ke Kantor Lurah Nangka.

Aksi tersebut dilalukan warga dalam rangka menolak pendirian Menara Jaringan Listrik Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET).

Ratusan Warga Lingkungan 3 Kelurahan Nangka, Kecamatan Binjai Utara, juga menuntut agar Sutet di pindahkan dari tempat mereka.

Salah seorang warga yang tidak mau di sebutkan namanya berharap Sutet di pindahkan ke tempat lain.

"Kami memang butuh listrik, tapi kami minta agar pembangunannya jangan di sini (wilayah kami)," ungkapnya.

"Jangan bohongi rakyat dengan iming iming, setelah itu rakyat yang menderita berkepanjangan, listrik memang perlu, tapi jaminan kesehatan dan ekonomi juga perlu," ungkap salah seorang yang juga enggan di sebutkan namanya.

Pantauan kami, sampai pukul 10.30 WIB, ratusan warga tersebut masih berkumpul di kantor lurah nangka, Binjai utara.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa