
"Berdasarkan hasil analisis mereka, Inmarsat & AAIB menyimpulkan bahwa posisi terakhir MH370 berada di Samudera Hindia," ucap Najib.
Najib mengaku sangat percaya dengan analisis ini. Inmarsat dan AAIB menggunakan analisis teranyar.
"Penelitian ini lebih akurat dalam melihat jalur peberbangan MH370. Dengan kesedihan mendalam dan rasa berat hati saya harus menginformasikan kepada Anda, menurut data baru ini, penerbangan MH370 berakhir di Samudra Hindia Selatan," ucapnya.
Najib tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai kondisi terakhir MH370 ini. Dia berjanji akan menjelaskannya alam konferensi pers yang akan digelar hari ini, Selasa (25/3/2014).
Pihak Malaysia Air Lines juga akan menginformasikan penemuan MH370 kepada para keluarga korban.
"@MAS sudah berbicara dengan keluarga penumpang dan kru persawat untuk menginformasukan tentang perkembangan ini," ucap Najib. [rgu]
KOMENTAR ANDA