post image
KOMENTAR
Belasan warga yang menamakan diri Front Masyarakat Pemantau kinerja Anggota Dewan, melakukan aksi unjuk rasa ke Kantor DPD Gerindra Sumut, di Jalan Pattimura, Medan. Dalam aksinya mereka mendesak agar Pengurus DPD Gerindra Sumatera Utara segera mengganti Eveready Sitorus, dari DPRD Sumatera Utara.

Menurut mereka, Eveready Sitorus yang saat ini tersangkut kasus hukum penggelapan uang milik salah satu perusahaan perkebunan.

"Kami mendesak, agar DPD Gerindra Sumut segera mem-PAW Eveready. Karena ini mencoreng citra Gerindra dan DPRD Sumut," teriak Koordinator aksi,Fery, Selasa (18/11/2014).

Aksi ini diterima oleh Sekretaris Gerindra Sumut, Jon Robert Simanjuntak. Menurutnya, aspirasi dari para pengunjuk rasa ini akan mereka bahas dalam rapat internal mereka.

"Kami sangat berterima kasih atas kedatangan bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian dalam menyampaikan aspirasi ini. Tuntutan anda sekalian akan jadi masukan bagi kami," ujarnya.

Usai diterima, para pengunjuk rasa tersebut langsung meninggalkan kantor DPD Gerindra Sumut dengan tertit.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa