post image
KOMENTAR
Terpidana Korupsi Gayus Tambunan bisa menikmati santapan di sebuah restoran bukan hal yang mengagetkan. Pasalnya, narapidana bisa ke luar penjara bukan menjadi hal yang baru dan luar biasa di negeri ini.

Begitu kata Koordinator Gerakan Indonesia Bersih, Adhie Massardi dalam keterangannya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (22/9).

Menurutnya, Gayus dan napi-napi lain tidak akan bisa bebas jalan-jalan jika para penegak hukum di negeri ini bersih dari korupsi.

"Kasus Gayus cermin betapa sudah rusaknya mental para pejabat negara di negeri ini. Korupsi sudah mendarah daging," serunya.

Tidak hanya itu, Adhie juga menilai bahwa fenomena napi bisa seenaknya keluar masuk lapas ini tidak lepas dari kesalahan Menkumham Yasonna Laoly. Adhie berpendapat, Menteri Yasonna terlalu asyik bermain politik sehingga lupa akan tugasnya sebagai Menkumham, yang salah satunya menangani masalah lapas.

"Gayus Tambunan bisa leha-leha di luar lapas sepenuhnya kesalahan Yasonna Laoly. Menkumham yang satu ini kelewat asyik main politik, sehingga lalai mengontrol anak buahnya. Jadi, kenapa Gayus yang harus ditambah hukumannya?" tandas Adhie.[rgu/rmol]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa