post image
KOMENTAR
Pegiat lingkungan hidup yang juga penerima penghargaan berupa Kalpataru dari Presiden RI untuk kategori Perintis Lingkungan pada tahun 2005, Marandus Sirait menyampaikan pendapatnya seputar rencana pemerintah menjadikan Danau Toba menjadi Monaco of Asia. Menurutnya kebijakan dari pemerintah melalui Menko Kemaritiman Rizal Ramli tersebut merupakan hal yang harus didukung sepenuhnya mengingat hal ini akan meningkatkan taraf hidup seluruh masyarakat yang ada di seputar Danau Toba.

"Inilah yang kita harapkan sebagai pegiat lingkungandan pemerintah. Keseriusannya sudah terlihat dan tidak boleh ditunda-tunda," katanya kepada medanbagus.com di Taman Eden 100, Desa Lumban Julu, Kabupaten Toba, Samosir beberapa waktu lalu.

Marandus berkeyakinan, keseriusan yang ditunjukkan oleh pemerintah dengan mengutus sejumlah kementerian untuk memulai program tersebut beberapa waktu lalu akan dibarengi dengan pembenahan seluruh infrastruktur dan perbaikan kualitas lingkungan hidup yang ada di Danau Toba. Dengan campur tangan pemerintah pusat, seluruh pembenahan ini menurutnya akan jauh lebih mudah dibanding upaya-upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah dan upaya swadaya dari masyarakat.

"Istilahnya kalau sudah presiden yang memerintahkan tentu harus dilaksanakan. Dan apapun itu asalkan untuk kemajuan danau toba tentu akan kita dukung, karena apa yang kita lakukan selama ini juga untuk mencapai itu," ujarnya.

Pemilik hutan wisata Taman eden 100 ini menjelaskan, bersama dengan beberapa pegiat lingkungan hidup lainnya bernama Forum Tata Kelola di Kabupaten Toba Samosir, mereka sudah mulai membicarakan berbagai kegiatan guna mendukung kebijakan dari pemerintah tersebut. Salah satunya yakni dengan meyakinkan masyarakat untuk tetap melestarikan lingkungan hidup diseputar Danau Toba dan memberdayakan masyarakat untuk membenahi kemampuan mereka dalam menerima kemajuan tersebut.

"Mau tidak mau, kita harus siap. Dan tentunya pemberdayaan masyarakat ini menjadi bagian dari tugas pemerintah," sebutnya.

Diketahui, pemerintah mencanangkan program destinasi wisata unggulan di seluruh Indonesia dimana salah satunya yakni Danau Toba. Bagi Menko Rizal Ramli, Danau Toba bahkan akan dijadikan sebagai destinasi unggulan yang disebutnya sebagai Monaco of Asia.[rgu]

Kemenkeu Bentuk Dana Siaga Untuk Jaga Ketahanan Pangan

Sebelumnya

PTI Sumut Apresiasi Langkah Bulog Beli Gabah Petani

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Ekonomi