post image
KOMENTAR
Tatap muka dan silaturahmi bersama FKPD, FKUB, dan PMAK kota Binjai, bertempat di ruang VIP Patria Tama Polres Binjai, (2/8). Acara yang berlangsung secara kekeluargaan ini, bertujuan untuk menciptakan kerukunan antar umat beragama, dan membuat aspirasi agar sejajar, serta untuk bisa membangun Kota Binjai.

Walikota Binjai, HM Idaham, mengucapkan terima kasih kepada Polres Binjai, yang telah bersedia dan menjadi pelopor dalam silaturahmi ini.

"Terimakasih kepada Polres Binjai, yang telah menjadi pelopor dalam acara ini, binjai yang warganya merupakan multi etnis, tapi mempunyai toleransi yang sangat tinggi," ucap walikota Binjai.

"Kita semua berharap, Binjai tetap aman dan damai, dan tidak terjadi kerusuhan," sambungnya.

Sementara itu, Kapolres Binjai AKBP M Rendra Salipu, mengungkap bahwa Polri dalam hal ini akan selalu mengantisipasi hal hal yang akan terjadi.

"Kepolisian selalu berupaya mengajak seluruh potensi, untuk selalu berupaya menjaga kekondusifan kota Binjai," beber Kapolres.

Polres Binjai, kedepannya akan membuat satu kampung yang anti narkoba.

"Kami akan membuat kampung anti narkoba, rencana ini akan kami lakukan secepatnya, dan kami butuh dukungan dari bapak bapak sekalian, serta seluruh warga Binjai," sambung Kapolres.

Ketua DPRD binjai, yang di wakili oleh Muhammad Syarif, sangat meapresiasi acara yang di lakukan oleh Polres Binjai.

"Silaturahmi ini dilakukan agar tercipta komunikasi yang baik antar komponen masyarakat, dan janganlah informasi tertutup bagi kita, karena negara kita bukan negara yang berkelompok, tapi negara yang berdasarkan Pancasila, dan Bhinneka tunggal Ika," pungkasnya.

Hadir dalam pertemuan tersebut antara lain, Sekda Binjai H ELyuzar Siregar, kesbangpolinmas Janu Asmadi Lubis, Kasdim 0203/Langkat Mayor Inf Supriyono, Ketua FKUB Isyabidin Guntur, Ketua Pengadilan Negeri Binjai, Kajari Binjai, Unsur FKPD, serta tamu undangan lainnya.[rgu]

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Sebelumnya

Kadispar: Kalau Ada yang Bandel tak Ada Rasa Kemanusiaannya

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan