post image
KOMENTAR
Dalam beberapa hari ke depan, Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho akan sendirian menjalani roda pemerintahan tanpa didampingi pejabat nomor dua dan tiga di Pemprovsu.

Pasalnya, Wakil Gubsu Erry Nuradi dijadwalkan mulai besok, Senin (9/12/2013), melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur antara lain di Surabaya dan Madura selama tiga hari.

Sementara Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sekdaprovsu), Nurdin Lubis, mulai hari Senin (9/12/2013), menjalani cuti selama lima hari. 

"Untuk melaksanakan tugas-tugas pimpinan kesekretariatan Pemerintah Provinsi Sumut (Pemprovsu) selama orang nomor tiga tersebut cuti diamanahkan kepada Arsyad Lubis selaku Pelaksana Harian," ujar Kasubbag Humas Pimpinan Setdaprovsu, Harvina Zuhra kepada wartawan, Minggu (8/12/2013).

Dijelaskannya, selama cuti Sekdaprovsu akan melakukan aktivitas yang bersifat pribadi maupun keluarga dan kemasyarakatan. Antara lain menghadiri wisuda pasca sarjana strata-2 (S2) putra bungsunya di luar negeri.

Mengenai Pelaksana Tugas Harian (Plh) Sekdaprovsu Arsyad Lubis, dalam kesehariannya menjabat Staf Ahli Gubernur Sumut Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang).

Arsyad Lubis saat ini juga menjabat Pelaksana Tugas (Plt) Assisten III Hukum dan Kesejahteraan Sosial (Hukkesos) Setdaprovsu sehubungan pejabat definitif Assisten III masih kosong pasca dilantiknya pejabat sebelumnya Asrin Naim menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Deliserdang. [ded]

Sandy Irawan: Miliki Lokasi Strategis, Pemko Binjai Mestinya Prioritaskan Kawasan Ekonomi

Sebelumnya

Pemprov Sumut Segera Bagikan Rp. 260 Miliar Bantu Warga Terdampak Covid 19

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Pemerintahan