post image
KOMENTAR
Satreskrim Polresta Medan menggelar rekontruksi penangkapan pelaku kejahatan yang disertai penembakan oleh Kanit Intel Polsek Helvetia, AKP Zulkifli Harahap  di Jalan Karya VII, Hevetia pada Senin (20/7/2015) lalu.

Rekontruksi yang diadakan di halaman Mapolresta Medan ini, dipimpin langsung Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananta dan menghadirkan dua pelaku yang diamankan Agus Selamat Saragih dan  Hermanto, Jumat (24/7/2015).

Kanit Intel Polsek Helvetia AKP Zulkifli Harahap hadir dalam rekontruksi itu. Sementara,  warga yang melakukan penyerangan terhadap polisi saat melakukan penggerebekan dilakukan oleh peran pengganti.

Rekontruksi ini diadakan guna menggambarkan lokasi kejadian saat penangkapan hingga ditembaknya warga Junaidi dan April Andreas Sitio.

"Ada 45 adegan yang diperagakan dari awal petugas melakukan penggerebekan hingga terjadinya penembakan itu," kata Kasat Reskrim Polresta Medan, Kompol Aldi Subartono.

Aldi mengatakan, pihaknya tengah fokus melakukan pengejaran terhadap Firdaus yang melarikan diri saat penangkapan dan kericuhan itu terjadi.
"Firdaus masih kita lakukan pengejaran," jelasnya.

Aldi menjelaskan, dalam melakukan aksinya para tersangka ini selalu berlima dalam satu kelompok.

"Para tersangka ini ada lima. Selain Firdaus, ada dua tersangka yang merupakan rekan mereka masih kita lakukan pengejaran," pungkasnya.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa