post image
KOMENTAR
Prajurit tim Western Fleet Quick Response (WFQR) 4 Pangkalan TNI-AL Tanjung Balai Karimun (TBK) kembali menangkap seorang warg yang kerap terlbat aksi pempakan di laut. Perompak yang berhasil ditangkap petugas yakni bernama Marwan yang berasal dari kelompok  M Zakir, dimana kelompok tersebut melakukan aksi kejahatannya atas kapal MV MERLIN beberapa waktu lalu.

"Perompak yang bernama Marwan ditangkap di atas bukit di Pulau Parit," ujar Kadispenal Laksma TNI M Zainudin kepada Kantor Berita Politik RMOL (grup medanbagus), Jumat malam (23/10).

Anggota kawanan perompak ini, jelas Kadispenal, berhasil ditangkap setelah dilakukan upaya pengejaran dan pengepungan oleh Tim WFQR 4 TBK. Marwan usai penangkapan langsung dibawa ke Pangkalan TNI AL Tanjung Balai Karimun untuk diproses lebih lanjut.

Sementara itu, untuk pelaku lainnya yang berada di sekitar Indramayu dan Cilincing, Jakarta utara, sedang dilaksanakan upaya pengejaran oleh Detasemen Intelijen Armada RI Kawasan Barat.

Upaya penangkapan ini dilakukan setelah Kamis dini hari yang lalu, (22/10) Tim WFQR 4 Lanal Tanjung Balai Karimun berhasil menangkap seorang pelaku bernama M Zakir beserta barang bukti berupa satu kapal pancung yang digunakan untuk merompak. Sedangkan empat rekannya saat itu berhasil  melarikan diri karena suasana masih gelap.[rgu/rmol]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Peristiwa