
Salah seorang anggota keluarga Amiruddin mengatakan, mereka mengetahui insiden tersebut saat anggota keluarga mereka mencuci pakaian bekas persalinan. Saat itu mereka terkejut karena menemukan kepala bayi didalamnya.
"Awalnya kami nggak tau bayinya udah meninggal. Bidannya bilang masih dalam proses menunggu," katanya kepada wartawan di Asahan, Senin (11/1).
Insiden ini kemudian dilaporkan oleh warga kepada pihak kepolisian yang langsung melakukan serangkaian penyelidikan. Farida Hanum sendiri hingga saat ini masih menjalani perawatan di RSU Abdul Manan.[rgu]
KOMENTAR ANDA