post image
KOMENTAR
Mayoritas anggota Komisi IX DPR mencecar Deputi bidang Pengawasan produk Terapetik dan Napza Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Retno Tyas Utami, atas ditemukannya zat narkotika jenis baru bernama chatinone atau katinon dalam penggerebekan di rumah artis Raffi Ahmad.

Sebelumnya Retno menjelaskan chatinone adalah senyawa yang bisa menstimulasi euforia, stamina agar tidak lelah bahkan menahan nafsu makan.

"Kenapa bisa beredar zat itu yang termasuk narkoba jenis baru di Indonesia? Apa fungsi BPPOM? Kalau BPPOM dan BNN tidak perhatikan persoalan ini, maka mengancam generasi ke depan," kata anggota Komisi IX dari Demokrat, Dhiana Anwar, dalam rapat dengar pendapat umum di gedung DPR, Rabu (30/1/2013).

Tak saja menyoroti persoalan itu, dia juga cemas karena barang narkoba lain mudah masuk ke masyarakat di pedesaan, termasuk jenis ganja yang akrab di lingkungan sekolah. Dhiana Anwar kesal dan meminta BPPOM melakukan pengawasan ke sekolah-sekolah.

"Kecenderungannya para siswa memakai ganja itu di jam istirahat. Info itu saya dapat dari masyarakat," katanya.

Malah, anggota dari PKS, Anshori Siregar, dengan tegas mengatakan peredaran narkoba ini melibatkan "orang besar". [ald/rmol/rob]

Sudah Diberlakukan, Parkir Sembarangan Bakal Kena Tilang Elektronik di Medan

Sebelumnya

Perkosa Banyak Pria, Pelajar Indonesia Reynhard Sinaga Dihukum Seumur Hidup Di Inggris

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Hukum