post image
KOMENTAR
Berita duka kembali menghampiri dunia kelautan Sumatera Utara. Salah seorang ABK KM. Selamat jadi X, Muhammad Jupri (28) warga Medan Belawan dinyatakan hilang terjatuh dari kapal saat berlayar menuju tuasan ikan, tepatnya pada posisi 05-27-000 U/098-45.000 T, Rabu (15/6) pukul 03.30 WIB.

Informasi tersebut disampaikan oleh Kadis Penerangan Lantamal Belawan, Mayor Laut Sahala Sinaga kepada medanbagus.com, Jumat (17/6)

"Telah hilang seorang ABK KM. Selamat Jadi X atas nama Muhammad Jupri di laut sekitar posisi 04-27-000 U/098-45.000 T pada hari Rabu saat menjelang makan sahur," katanya.

Jupri dinyatakan hilang setelah rekan sesama ABK KM. Selamat Jadi X tidak melihat keberadaannya saat makan sahur. Terakhir kali terlihat, Jupri sedang bergegas menuju ke buritan kapal.
 
"Pada Hari Rabu (15/6) sekira pukul 03.00 WIB KM. Selamat Jadi X sedang berlayar menuju tuasan ikan untuk bertambat, sekira pukul 03.30 WIB korban a.n. sdr. Muhammad Jupri bangun dari tidur untuk makan saur, kemudian Nakhoda juga membangunkan ABK lainnya untuk makan saur dan persiapan untuk bertambat di tuasan, setelah selesai makan saur sdr. Muhammad Jupri terlihat bergegas ke buritan kapal untuk buang air besar," ujar Mayor Laut Sahala Sinaga.

Saat itu juga, Nakhoda dan ABK lainnya bersama-sama mencari keberadaan Jupri. Namun naas, setelah dilakukan 30 menit pencarian di saat itu juga, Jupri tidak juga ditemukan dan dinyatakan hilang.

"Kemudian Nakhoda memerintahkan kepada ABK untuk mencari ke seluruh ruangan kapal tetapi Muhammad Jupri juga tidak ditemukan. Kemudian Nakhoda segera memutar haluan kapal dan kembali pada posisi 04-27-000 U/098-45.000 T dimana pada saat itu KM. Selamat Jadi X melintas dan aktifitas ABK sedang makan sahur dan Muhammad Jupri sedang buang air besar di buritan kapal. Kemudian kurang lebih 30 menit dilakukan pencarian di sekitar posisi diduga jatuhnya Muhammad Jupri yang pada saat itu sedang buang air besar, tetapi  Muhammad Jupri tidak diketemukan," demikian Mayor Laut Sahala Sinaga.[rgu]

LPM dan FKM USU Gelar Edukasi Kesahatan dan Pemberian Paket Covid 19

Sebelumnya

Akhyar: Pagi Tadi Satu Orang Meninggal Lagi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Peristiwa